AnyTalks


Join the forum, it's quick and easy

AnyTalks
AnyTalks
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update)

2 posters

Page 1 of 2 1, 2  Next

Go down

Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update) Empty Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update)

Post by NadaEgan Sat Apr 13, 2013 5:27 pm

EYANG Subur akhirnya menunjukkan batang hidungnya pada acara Maulid yang digelar di rumahnya Minggu (31/3) lalu. Kendati tidak bicara sepatah kata pun kepada media, kemunculan Eyang sudah cukup mengusir penasaran. Konon, beberapa tetangganya saja ada yang baru kali pertama melihat sosoknya. Padahal, sudah bertetangga selama puluhan tahun. Ustaz Ahmad Bustomik salah satu tetangga yang melihat kembali kemunculan Eyang Subur setelah 20 tahun. Dia pernah memaksa bertemu Eyang Subur pada 2001, tapi gagal. Saat itu dia ingin minta penjelasan atas wafatnya ayahnya, Ustaz Mugni, yang meninggal dunia usai menikahkan Eyang Subur dengan istri kelimanya. "Saya hanya ingin tahu kronologi meninggalnya ayah saya di rumahnya. Saya merasa ada yang aneh. Saat
berangkat untuk menjadi penghulu pernikahan Eyang Subur dan istri kelimanya, kondisi ayah saya masih sehat, tidak ada keluhan. Tiba-tiba habis menikahkan Eyang Subur, ayah saya, yang tengah duduk, ambruk dan meninggal dunia. Saya percaya wafatnya ayah saya karena Allah SWT, tapi saya melihat, itikad baik Subur atas wafatnya ayah saya tidak ada. Kalau dia tokoh masyarakat atau panutan murid-muridnya atau sesama Muslim, dia seharusnya datang melayat. Tapi itu tidak dilakukannya," beber Ustaz Ahmad Bustomik. "Kan aneh, saya yang lagi berduka cita datang ke rumahnya untuk mendengar tentang kronologi
meninggalnya ayah saya. Tapi, dia tidak mau bertemu. Memang melalui kuncennya, dia memberi uang Rp 10 juta kepada keluarga saya untuk biaya pemakaman," sambung Ustaz, yang sempat bersahabat dengan Andi dan Heru, anak Eyang Subur. Sejak itu, Ustaz, kurang suka dengan sikap Subur. "Saya dan tetangga lainnya memang sudah puluhan tahun tidak bertatap muka dengannya. Subur mau menerima tamu kalau diizinkan goibnya, siapa goibnya saya tidak tahu. Kalau dia seorang Muslim, dia seharusnya rajin bersilaturahim," tegasnya.

TabloidBintang
NadaEgan
NadaEgan
Admin

Posts : 347
Join date : 2013-04-11
Age : 36

https://anytalks.forumotion.com

Back to top Go down

Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update) Empty Re: Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update)

Post by NadaEgan Sat Apr 13, 2013 5:38 pm

DALAM rangka membuktikan tudingan sesat yang
dialamatkan Adi Bing Slamet Cs, Majelis Ulama
Indonesia (MUI) pada Sabtu (13/4) siang memanggil
Eyang Subur. Namun, dengan alasan tidak enak badan, pria yang disebut-sebut punya kesaktian itu tidak hadir. Hal itu tak dipermasalahkan oleh pihak MUI. "Kami tidak terpaku dengan kehadiran atau
ketidakhadiran. Dalam rentan waktu yang sudah
dijadwalkan, tim akan melakukan proses investigasi," jelas Sekretaris Komisi Fatwa MUI, HM. Asrorun Ni'am Sholeh, di kantornya, Sabtu (13/4). MUI membentuk tim investigasi guna menindaklanjuti
aduan dari Adi Bing Slamet dan juga puluhan orang
yang mengaku sebagai korban Subur. MUI cukup serius menangani masalah ini karena sudah
menjadi isu besar di tengah masyarakat, dan
dikhawatirkan mengundang keresahan. "Pada kasus ini ada permintaan masyarakat yang mengaku menjadi korban. Bahkan yang dituduh pun juga meminta klarifikasi dan fatwa ke sini. Makanya kami melakukan pengkajian," lanjut Asrorun.

TabloidBintang
NadaEgan
NadaEgan
Admin

Posts : 347
Join date : 2013-04-11
Age : 36

https://anytalks.forumotion.com

Back to top Go down

Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update) Empty Re: Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update)

Post by NadaEgan Sat Apr 13, 2013 5:43 pm

AGENDA pemeriksaan Eyang Subur oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat, yang sedianya dilangsungkan Sabtu (13/4) siang, terpaksa batal. Subur tidak hadir. Ramdan Alamsyah, pengacara Subur, membantah kliennya mangkir dari panggilan MUI. "Belum ada panggilan, dan belum ada undangannya, gimana mau datang?" kata Ramdan, saat dihubungi wartawan, Sabtu petang. Undangan dari MUI, kata Ramdan, baru diterima oleh
pihaknya pada hari ini. "Baru hari ini dikirim
undangannya, kami terima melalui fax," lanjutnya. Ramdan mengaku tak keberatan menghadirkan Subur di hadapan tim investigasi MUI. Namun, dia
merahasiakan waktunya. "Rahasia, dong," ucapnya singkat.
NadaEgan
NadaEgan
Admin

Posts : 347
Join date : 2013-04-11
Age : 36

https://anytalks.forumotion.com

Back to top Go down

Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update) Empty Re: Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update)

Post by NadaEgan Thu Apr 18, 2013 3:12 pm

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Eyang Subur diam- diam ternyata sudah bertemu dengan pihak Majelis Ulama Indonesia (MUI) untuk membuktikan dirinya bukan penganut aliran sesat. Namun saat diuji membaca surat Al-Fatihah, Eyang Subur lupa ayat yang ada dalam surat Al-Fatihah. Menurut Ketua MUI Pusat, Umar Shihab, Eyang Subur memang sudah bertemu dengan MUI. Saat itu, pihak MUI meminta Eyang Subur membaca surat Al-Fatihah yang merupakan ujian pertama dari MUI. "Ada ayat yang dia lupa dan membacanya terbata-bata. Mungkin grogi karena membacanya di depan ulama. Kalau orang yang jarang baca Al-Fatihah, pasti akan salah," ungkap Umar Shihab kepada wartawan, Kamis (18/4/2013). Umar pun menyatakan akan membina Eyang Subur agar bertobat. "Jelas dong, dia harus dibina, harus tobat," bebernya. Eyang Subur sendiri mendatangi kantor MUI pada Senin (15/4/2013) kemarin. Kunjungannya tersebut merupakan permintaan dari MUI untuk mengklarifikasi perseteruannya dengan artis Adi Bing Slamet.
NadaEgan
NadaEgan
Admin

Posts : 347
Join date : 2013-04-11
Age : 36

https://anytalks.forumotion.com

Back to top Go down

Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update) Empty Re: Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update)

Post by NadaEgan Thu Apr 18, 2013 3:14 pm

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Setelah Eyang Subur mendatangi kantor Majelis Ulama Indonesia (MUI) pada Senin (15/4/2013) kemarin, hari ini, Kamis 18 April 2013, pihak MUI diam-diam melakukan investigasi langsung ke rumah Eyang Subur untuk memeriksa apakah di dalamnya ada ruang untuk praktik perdukunan. Hasilnya? Ketua Komisi Pengkajian Aliran Keagamaan MUI, Utang Ranawijaya, mengatakan tim yang dipimpinnya ini
hanya tim kecil yang bertugas untuk memberikan
laporan pada tim harian. "Kami hanya melakukan investigasi. Tim ini akan melapor ke tim harian, ini tim kecil," kata Utang di kawasan Kebon Jeruk Jakarta Barat, Kamis (18/4/2013). Utang mengungkapkan dalam investigasi yang dipimpinnya tersebut, pihaknya memeriksa semua
ruangan yang disinyalir menjadi tempat praktik
perdukunan. "Katanya ada tempat praktik perdukunan, lalu tempat yang tidak boleh diduduki. Ini tempat-tempat yang perlu diketahui," ungkapnya. Sebelumnya, Ketua MUI Pusat, Umar Shihab,
membeberkan kalau Eyang Subur ternyata lupa ayat dalam surat Al-Fatihah saat diminta membaca surat Al-Fatihah. "Ada ayat yang dia lupa dan membacanya terbata-bata. Mungkin grogi karena membacanya depan ulama. Kalau orang yang jarang baca Al-Fatihah, pasti akan salah," ungkap Umar Shihab.
NadaEgan
NadaEgan
Admin

Posts : 347
Join date : 2013-04-11
Age : 36

https://anytalks.forumotion.com

Back to top Go down

Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update) Empty Re: Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update)

Post by NadaEgan Thu Apr 18, 2013 3:15 pm

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Setelah terbata-bata dan lupa ayat saat dites membaca surat Al-Fatihah di depan para tokoh Majelis Ulama Indonesia (MUI), Eyang Subur mengaku kalau dirinya bukan orang alim. Hal ini diutarakan Ketua MUI Pusat, Umar Shihab, yang mengatakan pihaknya hanya meminta Eyang Subur membaca surat Al-Fatihah dan belum menguji ke hal-hal lebih teknis seperti tata cara dan bacaan shalat lima waktu dan semacamnya. "Kita minta baca surat Al-Fatihah, belum nyuruh shalat.
Dia (Eyang Subur) terbata-bata membacanya dan ada ayat yang lupa. Setelah itu dia mengatakan saya bukan orang alim," ungkap Umar saat dihubungi wartawan, Kamis (18/4/2013). Saat ditanya apa hasil pertemuannya dengan Eyang Subur, Umar belum mau menjelaskannya. Menurutnya saat ini hasil pertemuan tersebut masih dalam proses. "Belum, masih diproses," tuturnya. Sebelumnya, Umar juga menyatakan akan membina Eyang Subur dan menyuruhnya supaya bertobat, "Jelas dong, dia harus dibina, harus tobat," ujarnya.
NadaEgan
NadaEgan
Admin

Posts : 347
Join date : 2013-04-11
Age : 36

https://anytalks.forumotion.com

Back to top Go down

Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update) Empty Re: Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update)

Post by NadaEgan Thu Apr 18, 2013 3:17 pm

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tak hanya dugaan aliran sesat yang ditudingkan ke arah Eyang Subur,
Majelis Ulama Indonesia (MUI) juga menanyakan
perihal delapan istri yang dimiliki Eyang Subur. MUI mempertanyakan keabsahan poligami dengan
delapan istri itu. Ketua MUI Pusat, Umar Shihab, mengatakan menikahi wanita lebih dari empat adalah bertentangan dengan syariat. MUI pun meminta Eyang Subur menceraikan istri-istrinya. "Kawinnya dengan siapa? Ada walinya atau kawin-
kawinan saja?" cetus Umar saat dihubungi wartawan, Kamis (18/4/2013). "Itu harus diceraikan. Tidak boleh (beristri lebih dari empat), bertentangan dengan syariat," lanjutnya. Umar pun membeberkan pertemuan pihaknya dengan Eyang Subur beberapa hari yang lalu. Setelah mengaku bukan orang alim, Eyang Subur juga meminta diberi petunjuk mengenai syariat. "Dia (Eyang Subur) minta diberi petunjuk tentang syariat," tuturnya. Sebelumnya, Umar mengatakan Eyang Subur terbata- bata dan lupa ayat saat membaca surat Al-Fatihah di depan para ulama Majelis Ulama Indonesia (MUI). Setelah itu, Eyang Subur mengaku kalau dirinya bukan orang alim.
NadaEgan
NadaEgan
Admin

Posts : 347
Join date : 2013-04-11
Age : 36

https://anytalks.forumotion.com

Back to top Go down

Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update) Empty Re: Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update)

Post by NadaEgan Thu Apr 18, 2013 3:19 pm

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sudut-sudut ruangan di rumah Eyang Subur telah diinvestigasi Majelis Ulama Indonesia (MUI) pada hari ini, Kamis (18/4/2013). Tapi pihak Eyang Subur mengklaim MUI tak menemukan bukti-bukti adanya praktik perdukunan
sama sekali di rumah Subur. "Semua sudut ruangan sudah diperiksa. Mulai kamar-kamar pribadi, kamar istri-istrinya, dapur, ruang tamu, sampai tempat berak dan tempat kencingnya Eyang Subur sudah diperiksa. Mana? Nggak ada sama sekali bukti perdukunan," tegas Ramdan Alamsyah, pengacara Subur, menjawab konfirmasi Tribunnews.com. Ramdan bukan asal klaim, karena dia ikut nimbrung
dalam investigasi bersama tim dari MUI. "Jelas-jelas
nggak bukti, kok muncul statemen MUI kalau Eyang Subur disuruh tobat segala," tanya Ramdan. Diberitakan sebelumnya, MUI telah menggelar
investigasi langsung ke rumah Eyang Subur untuk memeriksa apakah di dalamnya ada ruang untuk
praktik perdukunan. "Katanya ada tempat praktik perdukunan, lalu tempat yang tidak boleh diduduki. Ini tempat-tempat yang perlu diketahui," ungkap Ketua Komisi Pengkajian Aliran Keagamaan MUI, Utang Ranawijaya. Sebelumnya, Ketua MUI Pusat, Umar Shihab, membeberkan kalau Eyang Subur ternyata lupa ayat dalam surat Al-Fatihah saat diminta membaca surat Al-Fatihah. "Ada ayat yang dia lupa dan membacanya terbata-bata. Mungkin grogi karena membacanya depan ulama. Kalau orang yang jarang baca Al-Fatihah, pasti akan salah," ungkap Umar Shihab.
NadaEgan
NadaEgan
Admin

Posts : 347
Join date : 2013-04-11
Age : 36

https://anytalks.forumotion.com

Back to top Go down

Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update) Empty Re: Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update)

Post by NadaEgan Thu Apr 18, 2013 3:20 pm

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Eyang Subur akhirnya menglarifikasi langsung tudingan yang selama ini
dialamatkan kepadanya kalau ia adalah penganut
aliran sesat. Saat jumpa pers di kediamannya, Eyang Subur mengatakan apa yang dikatakan Adi Bing Slamet tentang dirinya adalah tidak benar. Eyang Subur sampai menyebut ada sajadah di rumahnya untuk membuktikan dirinya bukan penganut aliran sesat. "Itu semua fitnah dan bohong yang dituduhkan pada saya. Di sini ada sajadah dimana-mana, kita yang ada disini salat," kata Eyang Subur, Kamis (18/4/2013) malam. Eyang pun menjelaskan kenapa selama ini tak mau bicara didepan publik. Menurutnya ia takut dosa jika meladeni tudingan Adi Bing Slamet. Sedangkan kuasa hukum Eyang Subur, Abu Bakar, mengatakan pihaknya akan melaporkan Adi Bing Slamet ke Mabes Polri atas tuduhan pencemaran nama baik, fitnah, dan penghinaan. Pihaknya akan menggunakan Pasal 27 UU nomor 11
tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik. "Untuk menghentikan polemik di ruang publik, mekanisme hukum itu yang paling tepat," imbuhnya.
NadaEgan
NadaEgan
Admin

Posts : 347
Join date : 2013-04-11
Age : 36

https://anytalks.forumotion.com

Back to top Go down

Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update) Empty Re: Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update)

Post by NadaEgan Fri Apr 19, 2013 9:10 am

DIHUJAT dan dibongkar aibnya oleh Adi Bing Slamet
dan kawan-kawan, Eyang Subur tidak pernah mau
mengeluarkan sepatah katapun ke media sebagai
pembelaan. Namun pada Kamis (18/4) malam, akhirnya ia angkat bicara. Suara Eyang Subur sangat jelas terdengar. Suaranya kedengarannya agak berat. Tapi mendengar pelafalan ucapannya, suara yang khas seorang kakek tua yang giginya kebanyakan sudah tanggal. Ya, Eyang Subur ompong. Jadi bicaranya seperti orang ompong bicara. Harus diakui Eyang Subur pandai mengeluarkan kata-kata. Ucapannya lumayan tertata sangat rapi. Kata-kata bijak penuh makna tak lupa teruntai dari mulutnya. "Banyak orang tidak mengenal dirinya sendiri, gimana bisa masuk surga? Kenalilah diri sendiri, akan tahu kita lagi sombong atau apa. Orang nanam jagung tumbuh jagung, nggak mungkin tumbuh padi. Orang nanam kebaikan pasti tumbuh kebaikan. Itu sudah hukum sebab-akibat," kata Eyang Subur berbincang dengan para wartawan di kediamannya, daerah Tanjung Duren, Jakarta Barat, Kamis malam. Para wartawan secara informal bertanya pada Eyang Subur dan tentang masalah yang membelitnya. Suami dari 8 istri itu pun dengan tangkas dan teratur menjawab pertanyaan yang diajukannya.

TabloidBintang
NadaEgan
NadaEgan
Admin

Posts : 347
Join date : 2013-04-11
Age : 36

https://anytalks.forumotion.com

Back to top Go down

Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update) Empty Re: Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update)

Post by NadaEgan Fri Apr 19, 2013 9:12 am

Eyang Subur (kedua dari kiri) dan tim pengacaranya
Abu Bakar (paling kanan), Ramdan Alamsyah (kedua
dari kanan) dan Muanas (paling kiri) (Rahman/Bion) SUDAH sekitar sebulan polemik antara Adi Bing Slamet Cs dan Eyang Subur mengisi ruang publik. Meski pria berusia 70-an tahun dijelek-jelekkan oleh
Adi Bing Slamet Cs, ia tidak pernah mau memberi
klarifikasi secara langsung. Eyang Subur hanya diwakili oleh kuasa hukumnya dan beberapa pendukung melakukan pembelaan. Ia baru mau angkat bicara secara terbuka pada media di kediamannya di kawasan Tanjung Duren, Jakarta
Barat pada Kamis (18/4) kemarin malam. Saat ditanya apakah Eyang Subur marah dan dendam
pada Adi Bing Slamet Cs gara-gara dijelek-jelekkan dan dituduh macem-macem, ia malah menanggapinya santai. Baginya, tak ada rasa dendam bersarang di hati pria beranak 18 ini. "Nggak dendam, kok. Saya hanya tersenyum saja
melihat Adi," kata Eyang Subur saat berbincang dengan wartawan di rumahnya. Seandainya ia dendam, situasinya akan berbeda. Para pendukung loyalis Eyang Subur sebenarnya sudah lama geram dengan Adi dan kawan-kawannya. Akan tetapi Eyang Subur meminta mereka menahan amarah tidak melakukan tindakan apapun. "Kalau saya dendam sudah lama banyak orang (ke rumah Adi)," ucapnya.

TabloidBintang
NadaEgan
NadaEgan
Admin

Posts : 347
Join date : 2013-04-11
Age : 36

https://anytalks.forumotion.com

Back to top Go down

Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update) Empty Re: Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update)

Post by NadaEgan Fri Apr 19, 2013 9:14 am

EYANG Subur merasa bertanggung jawab untuk ikut
menjaga ketenteraman dan keamanan di masyarakat. Pada para pendukung loyalisnya, ia berpesan agar tidak terpancing dengan pernyataan Adi Bing Slamet Cs di media. Beberapa pendukung Eyang Subur sebetulnya sudah siap menyerbu Adi Bing Slamet Cs. Namun hal itu dilarangnya. Pria yang saat ini memiliki 8 istri dan 18 anak ini tidak mau terjadi kerusuhan akibat pertikaiannya dengan Adi Bing Slamet Cs. "Jangan,jangan tidak baik. Bisa rusak tuh, biarin aja," kata Eyang Subur menirukan ucapannya pada pendukung loyalis saat berbincang dengan sejumlah wartawan di kediamannya, Kamis (18/4) malam. Jika didamaikan, ia pun merasa tidak keberatan. Saat ditanya yang akan dikatakan pada Adi Bing Slamet jika bertemu, yang notabene adalah mantan muridnya dan telah mengjelek-jelekkannya di media, Eyang Subur mengaku tidak akan bicara apa-apa. "Aku diemin aja, (dia) mau bicara apa," tuturnya santai. Seperti diketahui, Adi Bing Slamet Cs menuduhnya dengan tuduhan dukun, tukang santet, dan hal-hal negatif lainnya.

TabloidBintang
NadaEgan
NadaEgan
Admin

Posts : 347
Join date : 2013-04-11
Age : 36

https://anytalks.forumotion.com

Back to top Go down

Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update) Empty Re: Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update)

Post by NadaEgan Fri Apr 19, 2013 9:18 am

SEJAK awal berseteru dengan Adi Bing Slamet Cs,
Eyang Subur tak pernah menyampaikan pembelaan
secara langsung dan tidak berniat membawa
kasusnya ke ranah hukum. Namun berhubung masalahnya selalu digeber di media, ia akhirnya gerah juga. Kesabaran Eyang Subur seakan hampir habis selalu dikata-katai oleh Adi Cs. "Saya akan Laporkan ke Komnas HAM dan Mabes Polri itu karena sangat terpaksa. Kesabaran itu ada batasnya," kata Eyang Subur dalam jumpa pers di kediamannya, daerah Tanjung Duren, Jakarta Barat, Kamis (18/4) malam Hari ini, Eyang Subur didampingi tim kuasa hukumnya yang beranggotakan Ramdan Alamsyah, Muanas, dan Abu Bakar akan mendatangi Komas HAM untuk melaporkan Adi Bing Slamet Cs. Ke Komnas HAM, ia meminta perlindungan atas hak
konstitusinya. Eyang Subur selama ini merasa hak-
haknya selaku warga negara dan sebagai manusia
terampas akibat ulah Adi Bing Slamet Cs. "Opini publik sudah melakukan penghakiman terhadap
Eyang Subur. Ini melanggar hak Eyang Subur, kita akan meminta perlindungan hak asasi manusia ke Komnas HAM. Perlindungan diskriminasi oleh negara. Eyang Subur sudah terampas hak asasi manusianya," kata Abu Bakar, Kamis (18/4) malam. Setelah dari Komnas HAM, Eyang Subur langsung
bertolak ke Mabes Polri dan akan melaporkan Adi Bing Slamet Cs dengan pasal tindak pidana khusus, yaitu Pasal 27 UU nomor 11 tahun 2008 tentang informasi dan transaksi elektronik (UU ITE). Pihak Eyang Subur akan menjerat Adi Bing Slamet Cs
dengan UU ITE karena pihak Adi dianggap telah
melakukan penyalahgunaan IT. Ke Mabes Polri,
mereka membawa bukti print out pemberitaan media di mana Adi Cs menjelek-jelekkan Eyang Subur. Selain itu, bukti ancaman Adi lewat SMS ke Eyang Subur juga melengkapi bukti yang disampaikan ke Mabes Polri. "Ini sudah masuk tindak pidana khusus. Alat buktinya print out dari media, video dan sms ancaman dari Adi ke Eyang. Selain dari pada itu,kita akan laporkan Adi karena telah melakukan upaya profokasi. Tidak hanya Adi, tapi Adi dan kawan-kawannya," tandas Abu Bakar.

TabloidBintang
NadaEgan
NadaEgan
Admin

Posts : 347
Join date : 2013-04-11
Age : 36

https://anytalks.forumotion.com

Back to top Go down

Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update) Empty Re: Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update)

Post by NadaEgan Fri Apr 19, 2013 9:20 am

SETELAH menerima laporan dari pihak Adi Bing Slamet Cs dan didatangi oleh perwakilan dari Eyang Subur, Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat langsung
membentuk tim investigasi untuk melakukan
penyelidikan Tim tabayun (investigasi) tersebut bertugas mengungkap apakah benar Eyang Subur mengajarkan aliran sesat, melenceng dari ajaran Islam. Atau melakukan praktek perdukunan, dan hal-hal lain terkait penyimpangan ajaran Islam, seperti pelarangan shalat, puasa, menunaikan ibadah haji dan umrah. Kamis (18/4) kemarin, tim investigassi dari MUI telah mendatangi rumah Eyang Subur dan menggeledah semua tempat yang dicurigai, termasuk kamar pribadi Eyang Subur dan kamar-kamar para istrinya. Tim investigasi juga berbincang-bincang dengan istri-istri Eyang Subur. "Tadi sudah didatangi tim investigasi MUI terdiri dari 5 orang, salah satunya Amirsyah Tambunan. Tim juga datang ke tempat-tempat yang dicurigai, termasuk sudah bertemu dengan istri-istri Eyang dan berdialog," kata Ramdan Alamsyah, kuasa hukum Eyang Subur dalam jumpa pers, Kamis malam. "Untuk klarifikasi, MUI belum mengeluarkan fatwa apapun tentang Eyang Subur sesat atau tidak. MUI datang ke sini sekaligus membantah rumor yang menyatakan bahwa Eyang Subur sudah dinyatakan beraliran sesat," timpal Muanas, juga kuasa hukumnya.

TabloidBintang
NadaEgan
NadaEgan
Admin

Posts : 347
Join date : 2013-04-11
Age : 36

https://anytalks.forumotion.com

Back to top Go down

Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update) Empty Re: Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update)

Post by NadaEgan Fri Apr 19, 2013 9:25 am

TADI malam, Kamis (18/4) tim kuasa hukum Eyang
Subur mengatakan akan mengadukan masalah yang
membelit kliennya ke Komnas HAM dan Mabes Polri. Pihak Eyang Subur menepati pernyataannya. Sekitar
pukul 11.00 WIB tadi, Eyang Subur datang ke Komnas
HAM, diterima oleh Nurkholis, komisioner Komnas
HAM, di kantornya yang berada di jalan Latuharhary No 4 B, Menteng, Jakarta Pusat. Pada Komnas HAM, Eyang Subur curhat soal kasusnya yang dinilai sudah di luar batas ketidakwajaran. Pria kelahiran 70 tahun silam itu curhat soal pertikaiannya dengan Adi Bing Slamet Cs. Katanya, pemberitaan media yang cenderung menjelek-jelekkan Eyang Subur menjadi beban psikologis cukup berat bagi keluarganya. "Psikologis anak-anak itu kan terganggu. Masalahnya, saya ini bukan dukun, bukan paranormal," kata Eyang Subur pada Nurkholis, Jum'at (19/4) siang. Sebelumnya, Eyang Subur secara pribadi menanggapi santai segala tudingan yang dialamatkan padanya. Namun demi menjaga psikologi keluarganya, akhirnya ia melaporkan Adi Bing Slamet Cs ke Komnas HAM. Ia ingin masalah ini cepat tuntas. Setelah dari Komnas HAM, hari ini juga Eyang Subur akan melaporkan Adi Bing Slamet Cs ke Mabes Polri, dengan tuduhan menyebar provokasi, fitnah, dan perbuatan tidak menyenangkan, dengan
menggunakan pasal 27 nomor 11 tahun 2008 tentang UU ITE.

TabloidBintang
NadaEgan
NadaEgan
Admin

Posts : 347
Join date : 2013-04-11
Age : 36

https://anytalks.forumotion.com

Back to top Go down

Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update) Empty Re: Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update)

Post by NadaEgan Fri Apr 19, 2013 9:28 am

SETELAH sekian lama bungkam, Eyang Subur akhirnya tampil secara terbuka. Pada pemunculannya di depan media itu dengan tegas
dia membantah semua tudingan yang dialamatkan
padanya oleh Adi Bing Slamet Cs. Informasi tentang Eyang Subur terungkap sejak Adi Bing Slamet mengeluarkan pernyataan telah masuk dalam perangkap Eyang Subur, yang disebut Adi mengajarkan ajaran sesat dan melakukan praktek
perdukunan, serta tudingan lainnya. Tapi apa sebetulnya pemicu konflik Adi-Eyang Subur? Awal masalah, kata Eyang, kemungkinan berawal saat
Adi membutuhkan bantuan pria usia 70 tahun silam itu. Eyang menyanggupi akan membantu Adi. Mantan
penyanyi cilik itu pun dimintanya datang ke rumah
Eyang Subuh usai shalat Maghrib, tapi Adi malah datang tengah malam. Karena tidak tepat waktu, Adi pun ditegur. Kemungkinan Adi tersinggung menerima teguran semacam tersebut. "Sebetulnya saya sama Adi nggak ada permasalahan sama sekali. Cuma saya kan sudah tidak menerima tamu, kurang lebih 6 tahun. Dia mau minta saran, saya bilang habis Maghrib ke rumah. Dia datang malam.
Saya bilang suruh tegur, dia tersinggung mungkin,"
kata Eyang Subur pada sejumlah wartawan di kediamannya, Kamis (18/4) kemarin malam. Setelah kejadian itu, hubungan antara Eyang Subur dan Adi semakin rumit. Saking kesalnya ke Eyang Subur, ia
sempat mengirim SMS dengan nada ancaman pada pria yang memiliki 8 istri dan 18 anak itu. "Dia neror lewat sms. Selama ini saya diam saja, takut dosa. Berhubung ini terpaksa, makanya aku ngomong," ucapnya Akar masalah lainnya, kemungkinan Adi Bing Slamet cemburu pada Unang yang diberi hadiah mobil dan motor oleh Eyang Subur. Sementara Adi hanya diberi motor. "Mungkin dia cemburu pada Unang yang diberi mobil dan motor. Adi Cuma dikasih motor," tandas Eyang. Kalau hanya itu pemicunya, bukankah ini persoalan sederhana yang bisa diselesaikan dengan dialog?

TabloidBintang
NadaEgan
NadaEgan
Admin

Posts : 347
Join date : 2013-04-11
Age : 36

https://anytalks.forumotion.com

Back to top Go down

Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update) Empty Re: Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update)

Post by NadaEgan Fri Apr 19, 2013 6:12 pm

KABAR24.COM, JAKARTA— Eyang Subur beserta
pengacara dan beberapa pengikutnya hari ini
menyambangi kantor Komnas HAM. Kedatangan Subur dalam rangka pengaduan, karena ada pelanggaran HAM. Menurut kuasa hukum Subur, Ramdan Alamsyah, ada pembunuhan karakter yang ditujukan kepada kliennya yang dilakukan oleh mantan muridnya Adi Bing Slamet beserta teman-temannya. Namun, yang menjadi pertanyaan apakah Eyang Subur seusai dari kantor Komnas HAM menunaikan ibadah shalat Jumat? “Eyang menuju ke Mabes Polri, tapi sebelumnya shalat Jumat dulu,” ujar Ramdan di Jakarta, Jumat (19/4). Eyang Subur mendatangi kantor Komnas HAM pukul 11.00. Setelah sekitar satu jam ia lalu meninggalkan kantor itu dengan mengendarai mobil Mazda warna hijau bernomor Polisi B 1404 BOU. Sementara, Ramdan menyusul setelah memberikan keterangan kepada wartawan. Tidak ada yang tahu apakah Eyang Subur beserta pengikutnya benar-benar menjalankan ibadah shalat Jumat atau tidak. Tidak ada yang tahu apakah Ramdan ditinggal sendiri untuk memberikan keterangan kepada wartawan sebagai upaya pengalihan.
NadaEgan
NadaEgan
Admin

Posts : 347
Join date : 2013-04-11
Age : 36

https://anytalks.forumotion.com

Back to top Go down

Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update) Empty Re: Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update)

Post by NadaEgan Fri Apr 19, 2013 6:14 pm

KABAR24.COM, JAKARTA— Eyang Subur beserta
pengacaranya Ramdan Alamsyah melaporkan Adi
Bing Slamet cs ke Mabes Polri. Adi dituding telah melakukan penghasutan, pencemaran nama baik, dan fitnah. Namun, pihak terlapor, Adi Bing Slamet mengaku tak takut dengan langkah yang diambil oleh mantan gurunya itu. “Saya nggak takut. Mau dilaporkan kemana juga saya nggak akan mundur. Itu namanya orang salah yang percaya dirinya kebablasan, dan lagi minta dibela kesalahannya,” ujar Adi saat dihubungi wartawan di Jakarta, Jumat (19/4). Adi menegaskan tiap bantahan yang diutarakan Eyang Subur ke Komnas HAM baik ke Mabes Polri merupakan tindakan yang tidak ada artinya. Karena dia merasa yakin dan memiliki bukti atas pernyataannya dengan teman-temannya selama ini. Bahkan Adi justru menantang pria paruh baya itu untuk bersumpah. “Saya tidak mengada-ada. Saksi dan bukti ada. Saya tantang Subur sumpah pakai Al-Quran. Sekali berbohong sampai mati pun tetap berbohong,” tegasnya. Sebelum ke Mabes Polri Eyang Subur mendatangi kantor Komnas HAM untuk menyampaikan laporan yang menyudutkan pihaknya yang mengindikasikan ada pelanggaran HAM akibat pernyataan Adi.
NadaEgan
NadaEgan
Admin

Posts : 347
Join date : 2013-04-11
Age : 36

https://anytalks.forumotion.com

Back to top Go down

Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update) Empty Re: Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update)

Post by NadaEgan Fri Apr 19, 2013 6:18 pm

Kabar24 - Perseteruan antara Eyang Subur dan Adi Bing Slamet terus memanas. Hal itu menimbulkan
pertanyaan dan penyesalan kepada pihak-pihak yang terkait terhadap penyelesaian konflik yang makin meluas itu. Rekan Adi, bernama Arya Wiguna yang mengaku juga menjadi korban dari Eyang Subur, menyesalkan mengapa tidak ada tindakan dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) terkait upaya penistaan agama dari ajaran sesat yang dianut Eyang Subur. “MUI mengapa membiarkan kasus ini. Seharusnya mereka memanggil si Subur dan melihat bagaimana kondisi ajaran sesat yang diajarkannya. Saya heran, lama sekali, MUI tolong tangani kasus ini dengan serius,” tegas Arya di Jakarta, Rabu (10/4). Arya, yang mengaku sempat akan dibikin gila oleh Eyang Subur ini, menginginkan ada tindakan dari MUI untuk mengatasi permasalahan ini. Terutama perihal ajaran sesat yang dianut Eyang Subur. “MUI harus bertindak, bila tidak maka si Subur akan makin merajalela.” Arya juga mengatakan akan ada beberapa korban lain akan melaporkan Eyang Subur ke Komisi Nasional (Komnas) Perempuan terkait dengan tindakan pelecehannya terhadap kaum perempuan. “Ada dua hal, MUI terkait aliran sesat, Komnas. Perempuan tentang pelecehan kaum perempuan. Kami akan laporkan kedua hal ini,” tegasnya. Arya yakin dengan dua poin itu dapat menggiring mantan guru spiritualnya tersebut ke dalam jeruji besi. Namun, jika gagal ia mengatakan akan menggunakan hukum rimba sebagai pengadil. “Kita masih menghargai hukum. Kalau lewat Komnas dan MUI itu gagal ya hukum rimba aja. Kalau berhasil, ya pasti dari situ larinya ke pihak berwajib,” pungkasnya.
NadaEgan
NadaEgan
Admin

Posts : 347
Join date : 2013-04-11
Age : 36

https://anytalks.forumotion.com

Back to top Go down

Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update) Empty Re: Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update)

Post by anaya Sun Apr 21, 2013 3:06 am

wow update banget. kayaknya tadi pagi Adi BS jawab lagi tuh di Selebrita Pagi..
anaya
anaya

Posts : 16
Join date : 2013-04-20
Age : 32
Location : Jember

Back to top Go down

Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update) Empty Re: Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update)

Post by NadaEgan Mon Apr 22, 2013 3:32 am

Eyang Subur resmi melaporkan Adi Bing Slamet Cs ke Mabes Polri pada Jumat (19/4/2013). Keseluruhan ada empat orang yang resmi dilaporkan Subur,
yakni Adi Bing Slamet, Nurjannah (istri Adi), Arya Wiguna dan Novi Oktora. "Yang jadi terlapor ada empat orang yaitu Adi Bing Slamet, Nurjannah, Arya Wiguna, dan Novi Oktora," ujar tim pengacara Subur Abu Bakar Lamatapo usai membuat laporan di Bareskrim Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Jumat (19/4/2013). Keempat orang itu dianggap Subur merupakan orang-orang yang paling banyak membuat pernyataan negatif tentang dirinya di media. Pertimbangan itulah yang membuat pihak Subur melaporkan keempat orang tersebut. "Masing-masing terlapor sebagai pihak yang sudah menduga dengan bebasnya melakukan memberikan pernyataan-pernyataan di media hampir jadi topik utama," lanjutnya. Abu menambahkan, kliennya sudah merasa tercemar
dengan ucapan-ucapan Adi Cs selama ini. Pihak Subur pun melaporkan Adi Cs dengan pasal 27 UU nomor 11 tahun 2008 tentang informasi dan transaksi elektronik (UU ITE). "Eyang Subur merasa dirugikan, dituduh macam-macam, tindakan pemerasan, tindakan penipuan. Dengan laporan ini maka kebenaran dan keadilan akan muncul dan ini laporan menyangkut tindak pidana transaksi elektronik, ini masuk kategori jadi tindak pidana khusus," papar Abu.

Detik Hot
NadaEgan
NadaEgan
Admin

Posts : 347
Join date : 2013-04-11
Age : 36

https://anytalks.forumotion.com

Back to top Go down

Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update) Empty Re: Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update)

Post by NadaEgan Mon Apr 22, 2013 3:33 am

Pada Jumat (19/4/2013), Eyang Subur melaporkan Adi Bing Slamet dan empat rekannya ke Mabes Polri, Jakarta atas dugaan pencemaran nama baik. Sayangnya, usai menjalani BAP sekitar pukul 17.50 WIB, Subur enggan untuk berkomentar panjang lebar meski dicecar pertanyaan oleh para wartawan. "Tanya aja sama pengacara," ujarnya pendek sambil bergegas masuk ke dalam mobil Mazda 2 berwarna hijau. Bahkan, ketika ditanya lebih lanjut soal istri dan bisa tidaknya ia membaca Al-Quran, Subur yang terlihat berpeci juga tidak bergeming. "Eyang lapar, kasihan dari pagi. Jangan samakan kita-kita yang muda," bela sang pengacara. Subur resmi melaporkan Adi, Nurjannah (istri Adi), Arya Wiguna dan Novi Oktora dengan pasal 27 UU nomor 11 tahun 2008 tentang informasi dan transaksi elektronik (UU ITE). Keempat orang itu dianggap Subur merupakan orang-orang yang paling banyak membuat pernyataan negatif tentang dirinya di media. Pertimbangan itulah yang membuat pihak Subur melaporkan keempat orang tersebut.

Detik Hot
NadaEgan
NadaEgan
Admin

Posts : 347
Join date : 2013-04-11
Age : 36

https://anytalks.forumotion.com

Back to top Go down

Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update) Empty Re: Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update)

Post by NadaEgan Mon Apr 22, 2013 3:35 am

Pada Jumat (19/4/2013), Eyang Subur melaporkan Adi Bing Slamet dan empat rekannya ke Mabes Polri, Jakarta atas dugaan pencemaran nama baik. Sayangnya, usai menjalani BAP sekitar pukul 17.50 WIB, Subur enggan untuk berkomentar panjang lebar meski dicecar pertanyaan oleh para wartawan. "Tanya aja sama pengacara," ujarnya pendek sambil bergegas masuk ke dalam mobil Mazda 2 berwarna hijau. Bahkan, ketika ditanya lebih lanjut soal istri dan bisa tidaknya ia membaca Al-Quran, Subur yang terlihat berpeci juga tidak bergeming. "Eyang lapar, kasihan dari pagi. Jangan samakan kita-kita yang muda," bela sang pengacara. Subur resmi melaporkan Adi, Nurjannah (istri Adi), Arya Wiguna dan Novi Oktora dengan pasal 27 UU nomor 11 tahun 2008 tentang informasi dan transaksi elektronik (UU ITE). Keempat orang itu dianggap Subur merupakan orang-orang yang paling banyak membuat pernyataan negatif tentang dirinya di media. Pertimbangan itulah yang membuat pihak Subur melaporkan keempat orang tersebut.

Detik Hot
NadaEgan
NadaEgan
Admin

Posts : 347
Join date : 2013-04-11
Age : 36

https://anytalks.forumotion.com

Back to top Go down

Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update) Empty Re: Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update)

Post by NadaEgan Mon Apr 22, 2013 3:37 am

Eyang Subur membantah semua tudingan Adi Bing Slamet cs yang ditujukan kepadanya. Meski demikian, kuasa hukum Subur, Ramdan mengatakan
bahwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) tetap meminta kliennya untuk mengakui praktek perdukunan. "Ada kesimpulan dari oknum-oknum MUI mengatakan
yang seolah-olah Eyang Subur itu sesat. Membentuk
suatu opini, yang baru satu hari pemeriksaan," ucap
Ramdan saat ditemui di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo,
Jakarta, Jumat (19/4/2013). Pernyataan oknum MUI yang disebutkan Ramdan itu dikhawatirkan semakin membentuk opini masyarakat. Padahal menurutnya, pemeriksaan terhadap Eyang Subur baru satu hari. "Yang sangat menyakitkan saya saat berkunjung
kedua kalinya menanyakan, apa udah keluar fatwa
MUI? Orang MUI katakan bahwa 'Tolong pakai nurani.
Bilang ke Eyang Subur pernah melakukan
perdukunan'. Itu kalimat yang sama dari
perkataannya Adi (Bing Slamet)," ucapnya. Lebih lanjut Ramdan menjelaskan, Eyang Subur sudah
disumpah saat membantah tudingan sesat di depan
MUI. "Jadi kenapa masih minta kita ngakuin Eyang
Subur itu menjalankan praktek perdukunan?"
tambahnya menyesalkan.
NadaEgan
NadaEgan
Admin

Posts : 347
Join date : 2013-04-11
Age : 36

https://anytalks.forumotion.com

Back to top Go down

Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update) Empty Re: Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update)

Post by NadaEgan Mon Apr 22, 2013 3:39 am

Teriakan 'Demi Tuhan' yang sempat menggemparkan publik itu ternyata membawa sosok yang mengaku murid Eyang Subur, Arya Wiguna meraih penghargaan di ajang 'Selebration, Selebrita In Action', Trans 7. Pria yang juga mengaku sebagai korban Eyang Subur itu pun merasa bersyukur. Ia tak menyangka, terpilih sebagai pemenang dalam nominasi 'Best Fight' mengenai perseteruan Adi Bing Slamet dan Eyang Subur. "Ini masyarakat yang milih, saya anggap ini bonus dari Allah. Semakin terlihat siapa yang benar, siapa yang
salah," ungkap Arya saat ditemui di acara 'Selebration, Selebrita In Action' di Mahaka Sport Mall, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Minggu (21/4/2013) malam. Belakangan, Arya memang semakin tenar manakala beredar gaya murkanya terhadap Subur di infotainment muncul dalam bentuk video parodi yang tersebar di YouTube. Kemarahan Arya yang menggebrak meja dan berteriak lantang itu memang menjadi sebuah tontonan yang mengundang tawa di dunia maya. "Saya sendiri pengen ketawa ya, tadi ada gambar saya, dilihat banyak orang. Buat Subur, waktumu sudah tiba untuk hancur," tukasnya.

Detik Hot
NadaEgan
NadaEgan
Admin

Posts : 347
Join date : 2013-04-11
Age : 36

https://anytalks.forumotion.com

Back to top Go down

Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update) Empty Re: Adi Bing Slamet vs Eyang Subur (update)

Post by Sponsored content


Sponsored content


Back to top Go down

Page 1 of 2 1, 2  Next

Back to top

- Similar topics

 
Permissions in this forum:
You cannot reply to topics in this forum